Sentuhan Melinda Aksa di Srikandi Angkatan Pemersatu Pemuda Indonesia (APPI) Kota Makassar: Dari Solidaritas Menuju Pemberdayaan

NEWSKATA.COM, Makassar – Ketua TP PKK Kota Makassar Ibu Melinda Aksa resmi didaulat sebagai Ketua Dewan Pembina dan Penasehat Dewan Pimpinan Pusat (DPP) Srikandi Angkatan Pemersatu Pemuda Indonesia (APPI) Kota Makassar.

Penetapan tersebut berlangsung dalam agenda audiensi bersama pengurus DPP, koordinator kecamatan, dan koordinator wilayah Srikandi APPI Kota Makassar yang digelar di kediaman Ibu Melinda Aksa, Senin (3/11/2025).

Dalam suasana hangat dan penuh semangat kebersamaan, Ibu Melinda menyampaikan apresiasi sekaligus dukungannya terhadap langkah-langkah Srikandi APPI Kota Makassar dalam membangun organisasi yang berorientasi pada pemberdayaan dan kepemimpinan perempuan di Kota Makassar.

“Saya merasa terhormat mendapat kepercayaan ini. Harapan saya, Srikandi APPI dapat menjadi wadah yang melahirkan perempuan tangguh, mandiri, dan berdaya guna bagi masyarakat. Mari bersama-sama kita jadikan organisasi ini ruang untuk tumbuh dan memberi manfaat bagi sesama,” ujar Melinda Aksa.
Melalui kesempatan tersebut, Ibu Melinda juga menyatakan kesediaannya menjadi Dewan Pembina Srikandi APPI atas permintaan seluruh pengurus srikandi APPI dan siap mendukung berbagai program strategis yang sejalan dengan visi pemberdayaan perempuan dan pembangunan Kota Makassar.

Sementara itu, Ketua Umum DPP Srikandi APPI Kota Makassar Asriani Amiruddin menjelaskan bahwa organisasi tersebut resmi berdiri pada Juli 2025. Kehadirannya diharapkan mampu menjadi wadah bagi perempuan untuk memperkuat peran dan kontribusi mereka dalam berbagai bidang sosial, ekonomi, dan pembangunan masyarakat.

“Berdirinya Srikandi APPI menjadi bentuk komitmen kami untuk menghadirkan organisasi yang mampu meningkatkan pemberdayaan perempuan, memperkuat soliditas antaranggota, serta menjadi ruang menyuarakan aspirasi dan memperjuangkan hak-hak perempuan,” tutur Asriani Amiruddin.
Sekretaris Umum Suhartini menambahkan bahwa waktu deklarasi dan pengukuhan pengurus DPP Srikandi APPI Kota Makassar masih menunggu jadwal dari Ibu Wali. Menurutnya, momen tersebut akan menjadi langkah awal untuk memperkuat struktur organisasi sekaligus mempertegas arah perjuangan Srikandi APPI di Makassar.

“Kami sangat berterima kasih atas kesediaan Ibu Wali menjadi Dewan Pembina. Kami ingin momen pengukuhan nanti menjadi simbol sinergi dan semangat baru bagi perempuan Makassar,” ujar Suhartini.

Dalam pertemuan tersebut juga dibahas beberapa isu dan masukan dari para koordinator wilayah dan kecamatan, antara lain permasalahan pengelolaan bank sampah serta kekurangan armada sampah di Kota Makassar. Hal ini disampaikan oleh Sahriah Anas (Koordinator Kecamatan Bontoala), Jumriah (Koordinator Wilayah), dan Susma (Koordinator Kecamatan Tamalanrea), yang berharap agar persoalan tersebut dapat menjadi perhatian bersama dan menemukan solusi melalui sinergi program antara Pemkot Makassar dan Srikandi APPI.

Selain itu, Dwi Pamuji Astuti, salah satu pengurus Srikandi APPI Kota Makassar, juga menyampaikan pentingnya penguatan sektor UMKM sebagai pilar ekonomi perempuan di tingkat lokal. Menurutnya, pemberdayaan ekonomi berbasis komunitas perempuan menjadi langkah konkret dalam meningkatkan kemandirian dan daya saing pelaku usaha kecil di Makassar.

“Kami berharap Srikandi APPI dapat berperan aktif dalam menginisiasi pelatihan, pendampingan usaha, serta akses pemasaran bagi UMKM binaan, khususnya perempuan pelaku usaha di wilayah kecamatan. Dengan sinergi bersama Pemkot, sektor UMKM bisa tumbuh lebih kuat dan berkelanjutan,” ungkap Dwi Pamuji Astuti.

Menanggapi hal tersebut, Ibu Melinda menegaskan bahwa setiap program Srikandi APPI yang bersinergi dengan program Pemerintah Kota Makassar akan lebih dulu didiskusikan bersama dirinya dan Bapak Wali Kota Makassar. Hal ini dilakukan agar arah kegiatan dan implementasi di lapangan tetap sejalan dengan kebijakan pembangunan kota yang inklusif dan berkelanjutan.

“Saya ingin melihat Srikandi APPI menjadi motor penggerak perubahan yang membawa nilai-nilai kepemimpinan, solidaritas, dan kepedulian sosial di tengah masyarakat,” pungkas Melinda Aksa.
Dengan dukungan penuh dari Dewan Pembina dan seluruh jajaran pengurus, Srikandi APPI Kota Makassar berkomitmen untuk terus aktif dalam berbagai kegiatan sosial, edukatif, serta pemberdayaan perempuan hingga ke tingkat masyarakat akar rumput.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

You might also like